Minggu, 06 Juli 2008

Tingkat Kelulusan Ujian SMP 1 Panjatan 99,07%

Tingkat kelulusan Ujian Nasional SMP 1 Panjatan tahun 2008 mencapai 99,07 %. Di tingkat kabupaten Kulon Progo, SMP 1 Panjatan menempati peringkat 9 untuk kelulusan tahun ini. Prestasi terbaik diraih oleh Prasetiyo dengan nilai 36,85; disusul urutan kedua Cahyo Nur Diyantoro 36,80; dan urutan ketiga Nur Hidayah36,70. Sedangkan nilai rata-rata ujian nasional mata pelajaran adalah sebagai berikut: Bahasa Indonesia (8,13); Bahasa Inggris (6,66); Matematika (6,92); IPA (6,71). Dari 215 peserta Ujian Nasional SMP 1 Panjatan tahun ini, dua siswa tidak lulus ujian nasional. Masing-masing adalah peserta ujian nomor 052 tidak lulus untuk mata pelajaran Matematika (3,50) dan peserta nomor ujian 116 tidak lulus untuk mata pelajaran Bahasa Inggris (2,80). Di banding dengan tahun sebelumnya tingkat kelulusan tahun ini setingkat lebih baik. Pada tahun yang lalu jumlah peserta tidak lulus ujian nasional sebanyak empat siswa, dari 210 peserta ujian.

1 komentar:

sugalih mengatakan...

,es pansa is the best


LANJUTKAN ! ! ! !