Rabu, 17 Desember 2008

Pertemuan Guru Bahasa Indonesia

Selasa 16 Desember 2008 Guru Bahasa Indonesia dari beberapa SMP SSN (Sekolah Standar Nasional) dan RSSN (Rintisan Sekolah Standar Nasional) di wilayah selatan Kabupaten Kulon Progo mengadakan pertemuan di SMP 1 Panjatan. Hadir dalam kegiatan tersebut Dra. Lucia Sri Haryati, Pengawas mata pelajaran Bahasa Indonesia dan tim verivikator SSN Wilayah Jawa Timur.
Dalam pertemuan yang berlangsung di Laboratorium SMP 1 Panjatan sampai dengan pukul 13.00 tersebut para peserta dan narasumber berdiskusi untuk membahas pengembangan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran. Masing-masing guru mencermati RPP yang dibuat oleh teman sejawat pada pertemuan sebelumnya yang berlangsung di SMP 2 Wates.
Pertemuan yang dimaksudkan untuk meningkatkan kompetensi guru ini sudah berlangsung selama 4 kali dan direncanakan terus berlangsung dan bergilir ke sekolah-sekolah peserta pertemuan. Pertemuan di SMP 1 Panjatan bertepatan dengan pelaksanaan ulangan umum semester 1 tahun 2008/2009.

Pelatihan Pemeliharaan dan Pemanfaatan Peralatan Lab IPA

Selama dua hari Senin dan Selasa 15 dan 16 Desember 2008, sebanyak 16 guru IPA dari beberapa SMP di Kabupaten Kulon Progo mengikuti kegiatan Pelatihan Pemeliharaan dan Pemanfaatan Peralatan Lab IPA di SMP 1 Panjatan. Sekolah yang mengikuti pelatihan antara lain: SMP 1 Panjatan, SMP 1 Galur, SMP 1 Wates, SMP 1 Nanggulan, SMP 1 Samigaluh, SMP 2 Nanggulan, SMP 4 Wates dan SMP 1 Lendah.
Kegiatan tersebut dimaksudkan sebagai tindak lanjut pengadaan Peralatan Lab IPA sehingga peralatan Lab IPA yang baru saja diberikan kepada sekolah dapat terpelihara dan dimanfaatkan secara optimal.
Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Dra. Hudi Priyanti, M.M. dari Dinas Pendidikan Kabupaten Kulon Progo. Dalam sambutannya Hudi Priyanti mengharapkan supaya kegiatan ini benar-benar dilaksanakan dengan baik sehingga peralatan Lab IPA yang benar-benar dapat bermanfaat bagi peningkatan kualitas pendidikan. Pada tahun ini sebanyak 16 SMP di Kabupaten Kulon Progo mendapat bantuan peralatan Lab. IPA masing-masing sekolah senilai Rp 80.000.000,00 (delapan puluh juta rupiah).
Kegiatan yang menghadirkan narasumber dari PT Bahana Tuladan ini diikuti secara antusias oleh para peserta. Selama dua hari para guru dan narasumber sharing dan berdiskusi juga berpraktik memanfaatkan berbagai peralatan laboratorium.

Ulangan Semester


Siswa SMP 1 Panjatan mulai hari Jumat 12 Desember 2008 serius mengikuti ulangan umum semester 1. Setiap hari diujikan 2 mata pelajaran, kecuali hari pertama hanya satu mata pelajaran saja. Kegiatan yang akan berakhir pada hari Kamis, 18 Desember 2008 ini dilakukan secara bersama-sama atau serentak di seluruh SMP Kabupaten Kulon Progo.

Beberapa mata pelajaran naskah soalnya dibuat oleh penyusun soal tingkat kabupaten yang dikelola oleh MKKS SMP Kabupaten Kulon Progo. Naskah soal yang dibuat di tingkat kabupaten antara lain Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, IPA, IPS, PKn dan Bahasa Jawa. Sementara naskah soal yang lain termasuk muatan lokal dibuat di sekolah masing-masing.

Menurut Isbandinah koordinator pengadaan soal di SMP 1 Panjatan, walaupun beberapa ruang belajar belum bisa dipakai untuk kegiatan ulangan umum karena dalam proses rehabilitasi namun tidak mengganggu proses kegiatan ulangan umum. Dalam foto terlihat para siswa serius mengikuti ulangan umum di ruang perpustakaan sekolah. Tercacat seorang siswa tidak dapat mengikuti ulangan umum karena sakit. Siswa yang bersangkutan telah absen dari sekolah selama 1 bulan.

Selasa, 09 Desember 2008

Idul Adha dan Kurban

Kelurga besar SMP 1 Panjatan melaksanakan Sholai Idul Adha di halaman SMP 1 Panjatan pada hari Senin, 8 Desember 2008. Bertindak selaku imam dan khotib Drs. R. Wachid Akhdinirwanto, M.Pd. Dosen Universitas Negeri Malang. Dalam khutbahnya R. Wachid menyampaikan bahwa salah satu nilai Idul Adha adalah semangat pengorbanan. Hendaknya umat Islam senantiasa meningkatkan semangat pengorbanan sesuai dengan kemampuan dan profesinya masing-masing. Semangat ini perlu disebarluaskan dan diimplementasikan dalam setiap sisi kehidupan. Sehingga jika semangat ini dimiliki oleh warga bangsa Indonesia maka bangsa ini akan terbebas dari korupsi yang sekarang ini merajalela di negeri ini.
Kegiatan Idul Adha dilanjutkan dengan penyembelihan kurban berupa seekor sapi. Selanjutnya daging kurban dimasak oleh para siswa secara berkelompok dan dilombakan. Untuk siswa kelas VII memasak gulai, kelas VIII memasak tongseng dan kelas IX memasak sate.
Diiringi hujan sejak pagi hari para siswa dan keluarga besar sekolah tetap bersemangat menjalankan kegiatan lomba memasak ini.

Ulang Tahun PGRI


Upacara memperingati HUT PGRI tingkat Kecamatan Panjatan tahun 2008 dilaksanakan di SMP halaman SMP 1 Panjatan pada tanggal 27 November 2008. Bertindak sebagai inspektur upacara, Camat Panjatan Ibu Ir. Aspiyah, M.Si.
Sekalipun diwarnai hujan rintik-rintik pelaksanaan upacara berlangsung secara hikmat. Upacara diikuti oleh semua guru di lingkungan Cabang Dinas Pendidikan Kecamatan Panjatan, dan perwakilan siswa sekolah baik dari tingkat sekolah dasar, sekolah menengah pertama maupun siswa SMK Panjatan.